MUBA VIRAL - Polemik pelantikan PJ Bupati Muba usai sudah setelah pelantikan Apriady sebagai Penjabat Bupati Musi Banyuasin. Gubernur Sumsel patut di apresiasi dengan melantik PJ Bupati pilihan Kemendagri sebagai bentuk ketaatan kepada Pemerintah pusat.
Banyak fihak bernada miring kepada Gubernur Sumsel terkait dengan terhambatnya pelantikan PJ Bupati Musi Banyuasin. Pendapat miring tersebut terbantahkan dengan Pelantikan PJ Bupati Muba di Griya Agung oleh Gubernur Sumsel.
“Gubernur Sumsel menginginkan proses peralihan PLH ke PJ Bupati tidak menyisakan masalah terkait rangkap jabatan Sekertaris Daerah”, ucap Deputy K MAKI “Feri Kurniawan”.
“Banyak prasangka buruk kepada beliau namun semua terbantahkan dan selaku perwakilan Pemerintah pusat maka penundaan tersebut merupakan kebijakan Pemerintah pusat”, ujar Feri Kurniawan.
“Tugas PJ Bupati Muba adalah merangkul semua fihak di dalam struktur organisasi OPD dan tidak ada lagi blok – blok di dalam pemerintahan Kabupaten Muba”, papar Feri Kurniawan.
“Rekomendasi Kemendagri dan disetujui oleh Gubernur Sumsel harus di laksanakan yang belum di laksanakan oleh PLT Bupati sebelumnya”, kata Feri Kurniawan.
“Gubernur adalah perpanjangan tangan pemerintah pusat dan itu harus menjadi perhatian PJ Bupati Muba agar laju pemerintahan berjalan lancar”, ujar Feri Kurniawan.
“Tugas lain dari PJ Bupati adalah memantau kinerja Petro Muba dan anak usaha 3 (tiga) bulan kedepan setelah sebelumnya PLT Bupati Muba melantik pengurus perusahaan dan meminta mereka serius bekerja dengan capaian maksimal”, kata Feri Kurniawan.
“Kritik yang disampaikan oleh rekan – rekan pegiat anti korupsi menjadi cambuk bagi PJ Bupati untuk pembenahan Pemkab kedepannya”, ucap Feri Kurniawan.
“Jangan sampai apa yang dinyatakan para pegiat anti korupsi menjadi nyata dan menjadi keburukan yang berkelanjutan”, ucap Feri Kurniawan.
“Hindarilah penumpang gelap yang menjadi pahlawan kesiangan karena merekalah sebenar – benarnya perusak kinerja pemerintahan”, ditambahkan Feri Kurniawan.
“Kami komunitas anti korupsi menginginkan pemerintahan yang bersih dari korupsi dan oligarki dan itu akan selalu kami tegakkan”, pungkas Feri Kurniawan. (Ls)
Posting Komentar